Dek Kee adalah anak yang berani, penyayang dan bertanggung jawab. Dek Kee suka dengan binatang apapun jenisnya, tak pernah dek Kee takut malah terkadang terlihat gemash. ππ
Di rumah dek Kee memelihara ayam. Ayamnya dek Kee sudah bertelur lho. Setiap pagi pasti Dek Kee rajin cek ke kandang ayam untuk melihat ayamnya apakah sudah bertelur atau belum? Sempat juga dek Kee memelihara kelinci dan kucing, namun kelinci dan kucing nya sakit kemudian meninggalππ.
Beberapa Minggu lalu dek Kee menemukan dua ekor anak kucing yang menggemaskan di gorong-gorong depan rumah, belang hitam dan belang nila. Warna kucingnya cantik sekali. Sejak malam memang terdenga suara kucing mengeong, namun karena sudah malam kami berpikir mungkin kucing tetangga. Setelah pagi tiba, dek Kee cek ternyata memang ada dua ekor anak kucing yang sepertinya dibuang.
Langsung dipungutnya kedua ekor anak kucing tersebut. Dibersihkannya kedua ekor anak kucing tersebut dan diberinya susu. Dek Kee langsung jatuh cinta dengan kedua ekor anak kucing tersebut. Dek Kee meminta izin untuk memeliharanya.
Kedua ekor anak kucing tersebut diberi nama Si Blonteng (yang belang hitam) dan Si Belang (yang belang nila). Nama panggilannya unik sekali ya. Dek Kee pinter ya kasih namanya π.
Karena dek Kee berkomitmen memeliharanya maka dek Kee bertanggung jawab menyiapkan makan dan minum dua ekor anak kucing tersebut. Setiap pagi dibersihkannya kedua ekor anak kucing terbuat beserta kandangnya. Setelah itu diajaknya berjemur sambil bermain.
Dek Kee sangat berani dan penyayang. Setiap hari Dek bermain dengan si Blontheng dan si Belang. Dek Kee tumbuh menjadi anak yang berani, berempati terkadang sekitarnya, mandiri, percaya diri dan bertanggung jawab atas binatang peliharaannya. Dek Kee ingin sekali bisa merawat si Blontheng dan si Belang hingga besar. ππ☺π
Bunda harus selalu memotivasi, mendampingi, mengarahkan dan mendukung si kecil menjadi generasi maju yang tumbuh tinggi dan kuat, cerdas kreatif, mandiri dan percaya diri serta supel. Cukupi nutrisinya dan berikan stimulasi yang tepat. Jangan lupa lengkapi nutrisinya dengan 2 gelas SGM Eksplor sehari.
#MombassadorSGMEksplor #SGMEksplor #GenerasiMaju
Komentar
Posting Komentar